Cari

18 Desember 2024

Workshop Penyusunan Laporan Pertanggungjawaban BOS MI Kecamatan Wajak, Tingkatkan Kualitas Pelaporan Keuangan Madrasah

Workshop Penyusunan Laporan Pertanggungjawaban BOS MI Kecamatan Wajak, Tingkatkan Kualitas Pelaporan Keuangan Madrasah

Sumberputih, Wajak – Bertempat di MI Literasi Miftahul Huda, pada hari Rabu (18/12/2024) berlangsung workshop penyusunan Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) Bantuan Operasional Sekolah (BOS) untuk Madrasah Ibtidaiyah (MI) Kecamatan Wajak. Kegiatan ini diikuti oleh bendahara BOS dari MI se Kecamatan Wajak, yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dalam menyusun laporan keuangan yang sesuai dengan petunjuk teknis (juknis) yang berlaku.

Workshop ini dipandu oleh Ibu Halimah, staf dari Seksi Pendidikan Madrasah (Pendma) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Malang. Dalam pemaparannya, Ibu Halimah menyampaikan penjelasan rinci terkait cara penyusunan LPJ yang benar, serta kesesuaian pelaporan dana BOS dengan pagu kegiatan yang tercantum dalam laporan. Ia menekankan bahwa penting bagi setiap madrasah untuk memastikan penggunaan dana BOS tercatat dengan jelas dan sesuai dengan rencana kegiatan yang telah disusun sebelumnya. LPJ harus mencerminkan kegiatan yang sudah dilaksanakan dengan dana yang telah disalurkan. Setiap pengeluaran harus sesuai dengan pagu yang ada.

Selain membahas LPJ, Ibu Halimah juga memaparkan tentang implementasi e-RKAM (Rencana Kegiatan dan Anggaran Madrasah), sebuah sistem berbasis digital yang dirancang untuk memudahkan madrasah dalam merencanakan dan melaporkan anggaran mereka. 

Workshop ini tidak hanya memberikan wawasan baru tentang penyusunan LPJ dan e-RKAM, tetapi juga menjadi langkah penting dalam memastikan pengelolaan dana BOS di Madrasah Ibtidaiyah Kecamatan Wajak dapat dilakukan dengan baik dan sesuai ketentuan yang berlaku, sehingga mendukung peningkatan kualitas pendidikan di madrasah.

Dokumentasi Workshop Penyusuna LPJ MI  Kec. Wajak (18 Desember 2024)

Foto Kegiatan :







-------------------------------------------------------------------------------------------------------

"MADRASAH LEBIH BAIK, LEBIH BAIK MADRASAH"

"MADRASAH HEBAT BERMARTABAT"
"MADRASAH MANDIRI BERPRESTASI "
"MADRASAH MAJU BERMUTU MENDUNIA"

MI MIFTAHUL HUDA
JALAN SUMBER ILMU SUMBERNONGKO SUMBERPUTIH
KECAMATAN WAJAK KABUPATEN MALANG 65173
JAWA TIMUR - INDONONESIA

#mifdawajak #militerasi #literasi #gelem 
#gerakanliterasimadrasah
#gerakanliterasiguru #gerakanliterasisiswa




Location: Sumber Nongko, Sumberputih, Kec. Wajak, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Indonesia

0 comments:

http://www.resepkuekeringku.com/2014/11/resep-donat-empuk-ala-dunkin-donut.html http://www.resepkuekeringku.com/2015/03/resep-kue-cubit-coklat-enak-dan-sederhana.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/10/resep-donat-kentang-empuk-lembut-dan-enak.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/07/resep-es-krim-goreng-coklat-kriuk-mudah-dan-sederhana-dengan-saus-strawberry.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/06/resep-kue-es-krim-goreng-enak-dan-mudah.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/09/resep-bolu-karamel-panggang-sarang-semut-lembut.html

Posting Komentar

TERIMAKASIH TELAH MEMBACA !
SEMOGA MEMBERIKAN MANFAAT ...